Over 10 years we helping companies reach their financial and branding goals. Onum is a values-driven SEO agency dedicated.

CONTACTS

Kamu pasti udah familiar kan dengan hashtag? Hashtag adalah sebuah label yang diawali dengan tanda pagar (#) dan ditulis tanpa spasi. Contoh penggunaan hashtag yaitu #JualMaduSehat, #BajuAnakMurah, dan lainnya. Hashtag bisa mengumpulkan postingan-postingan yang menggunakan label yang sama, sehingga memudahkan para pembaca untuk menemukan topik hashtag dengan cepat.
Dilihat dari fungsinya, hashtag ini berpotensi banget kan untuk dimanfaatkan di akun bisnis kamu? Eits, tunggu dulu. Bikin hashtag untuk bisnis kamu gak bisa seenaknya aja, lho! Kamu perlu merhatiin beberapa hal agar penggunaan hashtag bisnis kamu bisa maksimal dan makin dilirik calon konsumen.

1. Sesuaikan label hashtag dengan produk yang kamu jual
Hashtag yang kamu pakai harus relevan dengan produk yang kamu jual. Kalo kamu punya bisnis pakaian, jangan pakai hashtag tentang makanan yang lagi viral, ya! Meskipun penggunaan hashtag tentang hal-hal yang sedang viral bisa meningkatkan engagement bisnis kamu, tapi hashtag relevan tetap lebih penting. Ingat tujuan utama penggunaan hashtag, yaitu untuk mengelompokkan postingan dengan topik yang sama. Selain itu, penggunaan hashtag yang sesuai bisa memudahkan calon pembeli kamu untuk menemukan akun bisnis kamu, lho!

2. Pantau hashtag yang dipakai kompetitor
Pantau hashtag kompetitor juga gak kalah penting, lho! Kamu perlu melihat hashtag dari akun kompetitor yang mirip dengan bisnis yang kamu punya. Hal ini bertujuan agar kamu bisa melihat pasar mereka, sehingga lebih mudah untuk mendapatkan calon konsumen kamu.

3. Sesuaikan jumlah hashtag
Platform media sosial Instagram membolehkan penggunanya untuk menggunakan hashtag maksimal 30. Tapi kamu ga perlu pakai sebanyak itu kalo kamu bisa pilih hashtag yang relevan, jadi kamu bisa lebih efektif dalam penggunaan hashtag.

4. Tulis hashtag di profil
Menulis hashtag di profil bisa membantu meningkatkan engagement bisnis kamu lho!
Meletakkan hashtag di profil bisa memudahkan calon konsumen yang sedang mencari barang yang mereka butuhkan, karena ketika membuka profil akun kamu, mereka bisa langsung klik hashtag tersebut, jadi mereka bisa menemukan produk-produk yang kamu sediakan sesuai kebutuhan mereka. Tapi kamu ga perlu mencantumkan hashtag yang banyak di profil kamu, cukup satu atau dua hashtag udah oke banget!

5. Gunakan hashtag yang sedang trending
Penggunaan hashtag trending juga memudahkan akun bisnis kamu dilihat banyak orang, lho! Tapi kamu juga perlu bijak untuk menggunakan hashtag trending, akan lebih baik kalo hashtag trending yang kamu pakai masih relevan ya sama bisnis kamu!

Itu dia beberapa hal yang perlu kamu perhatikan biar penggunaan hashtag kamu bisa maksimal dan makin dilirik calon konsumen. Kalo kamu masih bingung tentang pembuatan hashtag, BikinKreatif.id siap bantu kamu untuk membuat hashtag yang sesuai dengan bisnis kamu!

Share Info ini Yuk !

WeCreativez WhatsApp Support
Biko disini, Siap membantu Kamu, Silahkan tanya apa saja :)
👋 Hi, Ada yang bisa Biko bantu?