TikTok menjadi media yang sekarang ini sangat familiar. Dengan penggunanya sekarang mencapai milyaran orang di seluruh dunia, Tiktok menghadirkan fitur TikTok Shop yang digunakan para penggunanya untuk berjualan.
Uniknya di TikTok Shop, cara berjualannya berbeda dengan marketplace pada umumnya. Kreator cukup mencantumkan link di video yang di unggah. Jadi dengan adanya fitur ini, para penonton video yang tertarik dengan produknya bisa langsung klik link nya yang sering orang sebut dengan ‘keranjang kuning’.
Untuk mengaktifkan fitur TikTok Shop, perlu beberapa langkah mudah untuk mulai berjualan, diantaranya:
Membuat akun Tiktok Shop Seller
Langkah pertama untuk bisa berjualan di TikTok Shop adalah memiliki Akun TikTok Seller. Membuat akun di TikTok Shop Seller, kemudian daftar sebagai seller. Kalau kamu sudah punya akun TikTok hanya butuh masuk dengan akun TikTok yang sudah kamu punya.
Isi Informasi toko
Akun sudah dibuat, kini kamu bisa isi informasi toko seperti alamat dan nomor hp. Kalau sudah terisi klik ‘start to add products’
Verifikasi TikTok Shop
Setelah informasi toko diisi dan sebelum menambahkan produk, langkah selanjutnya adalah verifikasi TikTok Shop kamu. Kamu diminta memasukkan dokumen data pribadi kamu seperti KTP. Informasi yang kamu isi pastikan sudah benar, karena sudah tidak bisa diubah lagi.
Tambahkan produk ke TikTok Shop
Ini dia bagian penting dari berjualan, yaitu memasukkan produk sebagai katalog. Klik ‘add first product’ lalu ikuti langkah selanjutnya seperti mengisi nama barang, kategori, harga, warna dan foto barang yang akan kamu jual. Lalu klik publish, kalau belum berniat menaikkan produk saat itu, bisa simpan dulu sebagai draf dengan klik ‘save a draft’.
Hubungkan Rekening Bank
Berjualan di TikTok Shop tentu butuh menyambungkan rekening, supaya saat ada penjualan, dananya akan dikirimkan ke rekeningmu. Klik Link Bank Account lalu isi yang diperlukan.
Itu sedikit pembahasan tentang cara jualan di TikTok Shop. Selain untuk hiburan ternyata TikTok Shop bisa menambah penghasilanmu.