Over 10 years we helping companies reach their financial and branding goals. Onum is a values-driven SEO agency dedicated.

CONTACTS

Dalam menjalankan bisnis, salah satu aspek yang menjadi kunci keberhasilan adalah penentuan target pasar. Dengan ditentukannya target pasar, maka dapat membantumu untuk menyusun strategi bisnis yang lebih tepat dan tujuan bisnismu dapat lebih mudah untuk tercapai.

Nah, sebenarnya target pasar itu apa sih?

Secara sederhana, target pasar adalah sekelompok konsumen atau pembeli yang menjadi sasaran dari penjualan produk yang kamu tawarkan dalam bisnismu. Penentuan target pasar dalam suatu bisnis sebaiknya berdasarkan beberapa pertimbangan, seperti: barang apa yang ingin kamu jual, bisnismu bergerak di bidang apa, berapa harga produkmu, lokasi penjualan, dan lain sebagainya. Setelah itu, kamu bisa menentukan siapa calon-calon konsumen yang sesuai dengan pertimbangan tersebut.

Sebagai contoh, ketika kamu ingin menjual suatu produk skincare, maka, kamu bisa menentukan target pasarmu adalah wanita dengan rentang usia 18-35 tahun. Kamu juga bisa menambahkan target pasarmu adalah mereka yang sudah terbiasa dengan e-commerse karena kamu ingin berjualan secara online. Setelah target pasarmu sudah ditentukan, kamu bisa membuat desain/branding produkmu dengan style yang disukai oleh mereka. Dengan demikian, strategi pemasaran bisnismu akan lebih efektif.

Supaya lebih paham kenapa menentukan target pasar dalam bisnis itu penting, yuk simak penjelasan berikut ini:

1.Penjualan dapat lebih meningkat
Sederhananya, target pasar yang telah kamu tentukan dapat memberikanmu kemudahan untuk memasarkan produk yang kamu jual. Hal ini karena, produk yang kamu jual telah tepat sasaran sehingga konsumenmu tidak segan-segan untuk membeli produk yang kamu tawarkan. Dengan demikian, apabila produk kamu telah dipasarkan dengan baik, maka penjualan pada produk bisnismu juga lebih meningkat.

Jika kamu sudah mengenal target pasar kamu dan mampu memberikan pelayanan terbaik untuk konsumen sesuai dengan apa yang mereka butuhkan, maka loyalitas target pasar kamu juga dapat meningkat lho! Ketika loyalitas meningkat, maka juga akan memungkinkan penjualan produk kamu semakin meningkat!

2. Memudahkan dalam pembuatan pesan pemasaran
Selain membantu meningkatkan penjualan, penentuan target pasar dapat lebih memudahkan kamu dalam menyusun pesan-pesan yang akan digunakan ketika kamu memasarkan produk bisnismu. Ketika kamu sudah mengetahui bagaimana karakteristik dan keunikan dari target pasarmu, kamu akan lebih mudah untuk menentukan dengan cara apa kamu menyampaikan pesan tentang produkmu untuk dipasarkan.

Misalnya, kamu bisa lebih mudah untuk menentukan tema, bahasa, ataupun gambar dan warna yang sekiranya menunjukkan identitas brand produkmu yang juga sesuai dengan target pasar yang kamu buat. Jika kamu membuat pesan yang sesuai dengan target pasar, tentu pesan pemasaranmu dapat lebih dipahami oleh mereka, sehingga tujuan pemasaranmu dapat lebih mudah untuk tercapai juga!

3. Mengantisipasi persaingan
Target pasar yang telah ditentukan berdasarkan karakteristik produk yang kamu jual akan menciptakan diferensiasi sehingga persaingan bisnis dengan kompetitor bisa kamu antisipasi. Setelah mengetahui siapa target pasarmu, kamu dapat menelaah keunggulan dan kekurangan dari produk yang kamu tawarkan jika dibandingkan dengan produk kompetitor. Dengan demikian, kamu dapat merumuskan peluang-peluang yang tidak ditawarkan oleh kompetitor dan bisa kamu unggulkan di produk yang kamu jual.

4. Biaya pemasaran dapat lebih terukur
Dalam menjalankan bisnis, biaya tentu menjadi hal yang tidak bisa diabaikan. Apabila kamu mengetahui target pasar dari produkmu, maka kamu akan dapat menyesuaikan seberapa besar biaya pemasaran yang harus kamu keluarkan.

Sebaliknya, jika kamu tidak menentukan target pasarmu dan ingin menyasar seluruh kalangan, tentu biaya yang keluar bisa jadi akan lebih banyak daripada produk yang terjual. Hal tersebut tentu akan merugikan bisnismu apalagi jika bisnismu baru saja merintis. Dengan menentukan target pasar, maka biaya pemasaran yang harus kamu keluarkan dapat lebih efektif dan keuntungan bisnismu dapat lebih meningkat.

Itu dia beberapa alasan kenapa menentukan target pasar dalam bisnis itu penting. Jadi, jika kamu akan menjalankan sebuah bisnis, pastikan dulu siapa target pasar yang ingin kamu tuju.

Semoga bermanfaat!

Share Info ini Yuk !

WeCreativez WhatsApp Support
Biko disini, Siap membantu Kamu, Silahkan tanya apa saja :)
👋 Hi, Ada yang bisa Biko bantu?